Jenis Buku Agenda untuk Souvenir dan Promosi

 
Source image: google

Meskipun saat ini telah beralih ke digital, penggunaan buku agenda masih banyak dibutuhkan oleh karyawan maupun masyarakat. Hal ini karena banyak yang percaya menulis di buku agenda akan membuat seseorang lebih mudah mengingat dan menyimpan memori daripada mengetik di gawai. Buku agenda ini juga akan mengurangi ketergantungan terhadap gawai.

Untuk kegiatan promosi, buku agenda ini cocok menjadi souvenir atau merchandise yang dibagikan secara gratis. Misalnya untuk membagian souvenir akhir tahun atau tahun baru yang tepat. Berikut jenis buku agenda yang cocok untuk souvenir:
 

Book bound


Book bound merupakan jenis buku agenda yang paling sering kamu temukan di pasaran. Buku agenda ini memiliki tampilan yang praktis dan ringkas dengan model jilid seperti pada buku umumnya. Bagian dalam isi buku agenda biasanya telah dilengkapi dengan baris untuk menjaga catat agar tetap dapat tertulis dengan rapi dan mudah dibaca. Biasanya notes ini masuk ke dalam rangkaian seminar kit yang dibagikan kepada para peserta.

Ring bound


Ring bound memiliki tampilan yang chic dan stylish. Notebook ini dapat dimodifikasi sesuai dengan keinginan pemiliknya. Kamu bisa menambahkan halaman-halaman ekstra karena pangancing ring di bagian tengah masih bisa dibuka tutup dan menambahkan kertas. Buku ini cocok untuk souvenir pernikahan atau acara pribadi lainnya.

Spiral bound


Jenis agenda spiral bound juga kerap menjadi pilihan untuk souvenir kantor atau seminar kit. Biasanya spiral bound ini memiliki tampilan serup dengan book bound. Hanya saja, buku ini memiliki jilid yang tidak dilem melainkan menggunakan kancing yang berbentuk spiral dari bahan besi yang permanen atau tidak bisa dibuka tutup.

Bullet journal


Buat kamu yang kreatif dalam membuat karya tangan, bullet journal dapat menjadi jenis buku agensi yang tepat untuk kamu miliki. Baisanya bullet journal ini tidak memiliki garis namun hanya berupa titik-titik saja. Buku agenda ini memudahkanmu untuk berkreasi dengan gambar yang mempercantik tampilan catatam. Kamu bisa membuat gambar dengan pintar.

Traveler's journal


Ciri khas dari traveler's journal adalah sampul buku yang berbahan kulit elegan. Biasanya dilengkapi dengan tali elastis yang membuat tampilan terlihat sangat unik. Buku agenda ini memiliki tampilan dengan tali elastis yang menarik. Meskipun namanya traveler's journal, buku agenda ini dapat dipakai siapa saja.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!
Previous Post
Next Post

About Author

0 comments: