Banyak Menjadi Pilihan Selain Masker Media, Inilah Bahan Kain untuk Membuat Masker Hijab

Banyak Menjadi Pilihan Selain Masker Media, Inilah Bahan Kain untuk Membuat Masker Hijab
 
Source image: google


Berbagai kegiatan di luar rumah membuat kita harus selalu menggunakan masker, terutama ketika akan bertemu orang lain. Ada berbagai jenis masker yang bisa menjadi pilihan. Salah satunya masker hijab.

Selain masker medis, masker hijab juga cukup populer dan banyak dpakai masyarakat. Terutama masker kain hijab yang bisa dicuci dan dipakai ulang. Penggunaan masker hijab kain ini dinilai lebih hemat dan ramah lingkungan.

Berikut beberapa jenis bahan masker kain yang banyak direkomendasikan para ahli:
 

1. Katun


Bahan yang paling populer dalam pembuatan masker kain hijab adalah katun, terutama ketika diperjualbelikan secara online. Bahan katun merupakan bahan terbaik yang bertujuan mencegah virus corona.

Hal ini karena katun memiliki serat yang kecil dan dapat menahan partikel virus, sehingga virus tidak bisa menembus kan dan terhirup oleh penggunanya. Sebuah penelitian yang dilakukan dengan kipas dan penghitung partikel laser menunjukkan bukti keefektivitas masker bahan ini.

Dalam penelitian tersebut telihat masker yang terbuat dari katun menjadi pilihan yang paling baik.

2. Nilon


Dari penelitian smart air, bahan nilon 70d juga efektif untuk menyaring dan menahan 77 persen partikel besar dan kecil dan membuat pengguna mudah bernapas. Para peniliti ini juga menilai bahan nilon 40D juga memiliki tingkat filtrasi yang lebih tinggi namun lemah dalam keleluasaan dalam bernapas.

3. Bahan kertas


Dikutip dari halodoc.com, bahan tisu kertas dan tisu di toko-toko yang sering dipakai untuk membersihkan minyak dapat memberikan perlindungan terhadap virus dengan baik dan leluasa dalam bernapas. Sedangkan filter kopi efektif untuk menyaring namun tidak memungkinkan untuk bernapas dengan mudah.

Itulah penjelasan mengenai bahan terbaik untuk pembuatan masker hijab kain yang perlu kamu tahu. Selain penggunaan masker, menjaga imunitas juga harus tetap dilakukan agar kondisi tetap optimal.

Jika kamu mencari masker hijab kain custom yang berkualitas, kamu bisa mengujungi produk masker hijab Snapy!

Efektifnya Masker Duckbill untuk Langkah Pencegahan

Efektifnya Masker Duckbill untuk Langkah Pencegahan

 
Source image: google
 
Menjelang akhir tahun, Indonesia mengonfirmasi salah satu varian baru yang masuk. Agar liburan dan awal tahun tidak menjadi momok yang menakutkan, ada lho cara yang harus tetap kita perketat. Salah satunya dengan tetap menggunakan masker ketika keluar dari rumah. Penggunaan masker tersebut merupakan sebuah upaya pencegahan karena meskipun sudah vaksin bukan berarti kita bakal tetap kebal terhadap virus.

Ada berbagai macam jenis masker yang tersedia di pasaran. Seperti masker hijab, masker kain, masker medis, hingga masker yang ramai dibicarakan yaitu masker duckbill. Ciri-ciri masker ini yaitu
memiliki bentuk yang menyerupai paruh bebek. Lalu apakah masker ini efektif untuk mencegah dari kuman dan virus?

Keefektifan Masker Duckbill


Menurut Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI) Prof Budi Haryanto yang dikutip dari kompas.com, masker duckbill merupakan masker yang memiliki kualitas yang sama seperti masker bedah dan dapat Anda gunakan untuk mencegah penularan Covid-19.

Hal itu sesuai dengan bahan penunjang masker duckbill. Masker jenis ini terdiri dari 3 lapis bahan. Itu berarti, masker ini mampu digunakan sebagai pelindung saluran pernapasan sebesar 95 persen. Maka Anda akan aman dari debu, serbuk sari, bakteri, virus, dan polutan udara.

Seperti halnya masker medis, masker duckbill hanya dapat digunakan untuk satu kali pemakaian. Pemakaiannya juga haruslah yang memiliki ukuran masker yang pas. Tandanya adalah yang dapat menutupi hidung, mulut, dan dagu.

Rekomendasi WHO


Nah, badan kesehatan dunia memberikan beberapa cara dalam memilih masker, lho. Inilah beberapa pertimbangan dalam memilih masker sebagai berikut:
  1. Periksalah sirkulasi udara, filtrasi, dan kesesuaian ukuran saat memilih masker
  2. Pilihlah masker yang membuat nyaman saat digunakan
  3. Pastikan masker tidak bergeser ketika berbicara karena dapat mengurangi efektivitas masker
  4. Jangan gunakan masker yang memiliki ventilasi atau katup pernapasan

Itulah beberapa cara memilih masker yang benar sesuai dengan anjuran yang disarankan.

Cara Menggunakan Masker Duckbill yang Benar agar Terhindari dari Berbagai Penyakit

Cara Menggunakan Masker Duckbill yang Benar agar Terhindari dari Berbagai Penyakit
 
Source image: google



Salah satu cara untuk menghindari berbagai macam masalah kesehatan adalah dengan menggunakan masker ketika di luar rumah. Terutama di tengah pandemi saat ini, masker mulut dan hidung dapat mencegah penularan kuman dan virus penyebab penyakit. Sayangnya, masih banyak pengguna masker yang salah saat menggunakannya.

Yuk simak informasi berikut untuk mengetahui cara memakai masker yang benar.

Cara Menggunakan Masker Duckbill yang Benar


Meskipun kelihatan mudah, menggunakan masker tidak boleh sembarangan. Salah satunya adalah menggunakan masker duckbill. Cara memakai masker yang keliru dan salah akan meningkatkan terjadi risiko masalah. Seperti kebocoran atau masuknya bakteri, virus, hingga droplet cairan melalui sisi masker yang tak tertutupi masker.

Berikut ini panduan cara menggunakan masker hidung yang benar:
  1. Ukuran masker yang pas dengan wajah, tidak kebesaran dan tidak kekecilan.
  2. Selalu cuci tangan dengan sabun atau menggunakan hand sanitizer sebelum menyentuh atau memakai masker.
  3. Cari sisi luar masker. Jika masker medis memiliki dua warna berbeda, maka warna putih untuk sisi dalam dan yang berwarna untuk sisi luar. Jadi lapisan putih yang akan menempel pada wajah dan lapisan hijau menghadap keluar.
  4. Sisi atas masker yang memiliki kawat hidung.
  5. Jika masker memiliki empat tali yang perlu diikat, Anda ikat terlebih dahulu bagian atas yang menutupi hidung sebelum mengikat bagian bawah yang menutupi mulut.
  6. Untuk masker duckbill, Anda perlu mengaitkannya langsung di belakang telinga.
  7. Setelah masker menempel aman di wajah, Anda perlu mengikuti lekuk hidung agar masker tertutup rapat.
  8. Panjangkan lipatan masker ke bawah untuk menutupi semua bagian yang harus ditutupi.
  9. Setelah masker terpasang dengan benar, hindarilah menyentuh masker apalagi sebelum mencuci tangan.
  10. Masker medis yang digunakan hanya dapat digunakan sekali pakai. Efektifnya masker digunakan selama 3-4 jam atau maksimal pemakaian 1 hari.

Itulah cara menggunakan masker yang benar dan tepat. Yuk mulai perhatikan kembali cara pemakaian masker Anda agar tetap terjaga dari virus berbahaya.