Desain Undangan Pernikahan Digital yang Unik dan Kreatif

Desain Undangan Pernikahan Digital yang Unik dan Kreatif
Source image: google.com


Dengan perkembangan teknologi, kini menyebarkan informasi pernikahan dan undangan pernikahan dapat memanfaatkan media sosial. Dengan bantuan gadget, komputer, maupun tablet kamu dapat mengakses media sosial lalu menyebarkan undangan pernikahan ke teman-teman sebaya. Undangan tersebut dikenal dengan undangan digital.

Dengan begitu, pengeluaran dana untuk pernikahan akan berkurang untuk keperluan lainnya. Karena dikirim melalui media sosial, ada berbagai format dokumen yang bisa dipakai. Misalnya bentuk pdf, website, hingga desain untuk sosial media. kamu bisa membagikan undangan dalam orientasi portrait atau landscape di media sosial.
 

Untuk membuat desain undangan pernikahan digital, berikut beberapa contoh undangan:

Desain sederhana dengan ornamen bunga


Penggunaan bunga seperti bunga mawar dapat menyiratkan simbol cinta yang romantis untuk undangan pernikahan digital. Kamu dapat memberikan sentuhan warna merah muda pada bagian samping atau warna lain yang identik dengan warna bunga.

Menggunakan foto pre-wedding


Pada undangan digital website, banyak calon pengantin yang menggunakan foto pre-weddding dalam undangan digital. Desain digital ini cocok untuk dikirimkan melalui media sosial manapun, bahkan kamu bisa membuat formal pdf lalu mengirimkan melalui email. Gunakan ukuran 1080x1920 px agar hasil foto tetap terlihat jelas dan tajam.
 

Menggunakan format square atau ratio 1:1


Selain melalui website atau story instagram, pembuatan undangan digital juga bisa dikirimkan melalui feed instagram. Kamu bisa membuat desain yang unik dan menarik dengan menggunakan format square atau ratio 1:1. Biar lebih maksimal, gunakan ukuran 1080x1080 px agar foto tidak pecah atau buram.

Frame colorful


Selain bunga, desain warna-warni atau colorful dapat membuat undangan pernikahan menjadi lebih menarik. Kamu bisa menambahkan layout persegi atau abstrak pada bagian tengah untuk menaruh informasi pernikahan. Untuk mendapatkan hasil yang lebih tajam gunakan ukuran 1080x566 px.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!